Tim penulis:
Agus Wahyuadianto, Dewi Ariani Hertina, Rosita Novi Andari
Tahun:
2013
Lokus:
Provinsi Jawa Barat
ABSTRAK
Pendekatan yang dapat dilakukan dalam mengelola perubahan tidak hanya dapat dilakukan melalui pendekatan formal struktural semata. Tetapi lebih jauh perlu dilakukan adaptasi dan modifikasi pendekatan yang melibatkan sosial, lingkungan, serta personal dari setiap elemen organisasi. salah satu alternatif model sarana penyelesaian permasalahan mikro yang ada di instansi pemerintah adalah unit konseling. Unit konseling ini dapat bermanfaat sebagai bagian dari sistem Manajemen PNS karena memiliki tugas untuk membantu PNS dalam menyelesaikan permasalahan pribadi maupun organisasional yang melibatkan PNS yang bersangkutan. Unit konseling di sini dapat berfungsi sebagai upaya non formal yang dilakukan dalam sebuah organisasi pemerintah dalam membantu upaya penerapan perubahan reformasi birokrasi.
Merujuk pada permasalahan tersebut, maka dipandang perlu untuk melakukan kajian terkait peran unit konseling dalam manajemen perubahan reformasi birokrasi. Adapun yang menjadi fokus pada kajian ini meliputi 2 hal, yaitu : (1) Bagaimana Peran Unit Konseling di BKD Provinsi Jawa Barat dalam penyelenggaraan reformasi birokrasi di Provinsi Jawa Barat; dan (2) Bagaimana model kelembagaan unit konseling yang mampu mendukung manajemen perubahan dalam program reformasi birokrasi.
Berita Lainnya
- Policy Paper Strategi Pengukuran Kompetensi Teknis Bidang Pelatihan ASN
- Policy Brief Pengelolaan Pegawai Non-ASN Teknis Administrasi Di Instansi Pemerintah
- Policy Brief Coaching dan Mentoring: Solusi Peningkatan Kinerja di Tempat Kerja
- Policy Brief Akselerasi Pengembangan Kompetensi Perangkat Desa
- Policy Brief Meningkatkan Motivasi Kerja Perangkat Desa Melalui Penguatan Status Kepegawaian